[Review] Clarisonic Mia 2 Limited Edition

January 11, 2018

Hai guys,
Udah pada tau kan ya belakangan ini Miniso punya produk cleansing sejenis Clarisonic.
Nah, kali ini aku mau membahas tentang Clarisonic Mia 2 Limited Edition.

Salah satu kebiasaan buruk ku, punya produk baru, lupa di review jadinya gini LOL
Udah pake sekian lama, baru sadar kalo belum di review, ya ampun astaga >.<

Nah, jadi produk ini belinya langsung di Seoul, tepatnya di Lotte Departement Store.

Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Clarisonic Mia 2 ini packaging nya box karton tebal, di bagian boxnya ada keterangan seri, warna, dan fitur produk.  
Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Di bagian dalam packaging ada penjelasan lengkap mengenai cara kerja dan fungsi produk.  Clarisonic Mia 2 ini di klaim dapat membersihkan 6x lebih bersih dari pada mencuci wajah biasa.
Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Selain itu ada penjelasan mengenai tombol2 dan indikator pada alat.
Tanda power tentu saja untuk menyalakan produk, tombol di bagian atas yang ada panah atas-bawahnya itu untuk kecepatan putar sikat, bisa di atur lambat atau cepat.

Untuk lampu menunjukan indikator baterai.

Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Di dalamnya ada Clarisonic, charger, facial wash, case.  Case ini super membantu, sikatnya jadi gak gampang kotor, dan kalo dibawa pergi juga jadi aman.
Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Ada buku petunjuk juga mengenai cara charge, dan sebagainya.  Ada informasi mengenai counternya juga.
Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Untuk case nya terbuat dari bahan plastik tebal, aman buat dibawa pergi
Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Untuk produk Clarisonic Mia 2 ini yang summer edition, warna asli dengan di box sama persis.
Gagang produk ini benar2 pas di tangan, gak terlalu besar tapi pas.
Agak berat ya hehehe tapi gak seberat barbel kok tenang aja..
Untuk brush nya ada tutup berlubang supaya waktu ngeringin ada sirkulasi udaranya.
Oh ya brush ini juga bisa di lepas, karena Clarisonic punya beberapa jenis brush seperti untuk wajah sensitif, untuk body.  Jadi 1 gagang produk ini bisa dipakai untuk berbagai sikat.

Bagian bawah gagang itu untuk charge karena menggunakan magnet jadi tinggal di tempel aja ke charger trus hubungkan ke aliran listrik.

Alat Clarisonic Mia 2 ini waterproof jadi bisa di cuci tanpa takut rusak.

Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Oh ya, dapat headband juga untuk menghindari rambut dari wajah waktu lagi menggunakan Clarisonic.

Clarisonic Mia 2 Limited Edition
Waktu beli, langsung dapat sensitive brush head seperti ini.
Untuk brush dianjurkan untuk mengganti setiap 3 bulan.  Tapi harga sikatnya ini menurutku mahal, kalo di sephora luar gitu sekitar IDR 200.000

Aku menggunakan Clarisonic Mia 2 ini biasanya 2-3 kali seminggu, kalau lagi benar2 setelah pake makeup yang berat, yang butuh cleansing ekstra.
Soalnya seperti yang di katakan di keterangan, produk ini membantu membersihkan kulit hinggal 6 kali lebih bersih, juga menggunakan brush yang berputar.  Kalau terlalu sering, aku takutnya sel kulit yang baru tumbuh juga ikut terangkat terus, karena udah seperti exfoliate gitu,.

Biasanya rutinitas membersihkan make up aku dari Micellar Water, lalu mencuci muka, kemudian pake Toner.  Kalau menggunakan pencuci muka tanpa Clarisonic hasilnya terkadang masih ada sisa make up yang menempel saat aku bersihkan lagi pake toner.

Tapi kalau pake Clarisonic Mia 2 wajah jadi terasa benar2 bersih, pori2 bersih, wajah lebih cerah.
Setelah di cek pake toner juga hasilnya bersih, tidak ada sisa makeup yang menempel.

Oh ya Clarisonic Mia 2 Limited Edition ini seharga KRW 180.000 kalau di rupiahin Rp 2.400.000 untuk 1 set nya.
Investasi untuk wajah emang perlu biaya ya guys.
Kalau untuk dupe nya mungkin bisa mencoba punya Miniso, mengingat Clarisonic ini jarang ada yang jual di Indonesia.

Nah sekian dulu untuk review kali ini semoga membantu ya guys.
Kalian ada yang pernah pakai alat ini ? yuk share di comment

Thank you for stopping by
God bless !

Best Regards,



Find me here :

You Might Also Like

2 comments

  1. Uwooooooo Clarisonic! O.O Hasilnya emang beneran bersih ya Lucy, ada harga ada rupa hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya kak bener kinclong sih hehe
      harga gak bohongin kualitas ya hehe

      Delete

☆ Labels ☆