Hai hai hai, setelah sebelumnya aku bahas mengenai apa yang aku beli di Sociolla, Hari ini aku mau bahas mengenai salah satu produk dari post itu, yaitu Make Over Trivia Eye Shadow.
Jujur aja sebelumnya, aku kurang aware sama Make Over, bahkan gak punya 1 produk pun dari brand ini. Tapi setelah ikutan Workshop dengan Make Up Artist Kak Dhirman Putra (Kak Dhirman sering banget make up in artis Ibu kota seberti KD, Titi DJ, Melly Goeslaw, dll) yang merupakan partner dari Make Over, jadi saat Workshop, produk yang digunakan juga produk Make Over.
Sejak itu aku jadi mulai cari tau produk dari Make Over, untuk palette eye shadownya yang isi banyak, aku kurang suka waktu cobain, lebih sreg sama yang isi 3 alias trivia ini. Kebetulan di Sociolla diskon, langsung beli deh.
Untuk macamnya eye shadow ini tertulis di website ada 11 jenis. Namun kalo ke counter kebetulan availablenya 9 macam ini, lebih lengkap bisa cek di website ya.

source : google
Warnanya unik2 dan ada yang neutral juga. Yang aku beli ini yang tipe Emperor Brown.
Packaging
Kemasan eye shadow ini sleek banget, item dengan nama brand aja di bagian depan.
Bagian belakang seperti biasa ada info mengenai ingredients, peringatan, tanggal kadaluarsa dan tempat produksi.
Oh ya di dalam nya terdapat cermin juga dan sponge brush. Aku jarang banget pake sponge brush, jadi ini gak terlalu ngaruh.
Ingredients
Mica, Triethylhexanoin, Diisostearyl Malate, Zinc Myristate, Polymethyl Methacrylate, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Dimethicone, Zinc Stearate, Nylon-12, Squalane, PTFE, Dimethiconol Stearate, Silica, Hydrogen Dimethicone, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Aluminum Starch Octenylsuccinate, Quaternium-15, C9-15 Fluoroalcohol Phosphate, Talc, Cyclopentasiloxane, Dimethicone Crosspolymer, Isopropyl Titanium Triisostearate, Dimethiconol, Synthetic Fluorphlogopite, Methicone, Alumunium Hydroxide, Tin Oxide, Hydrogenated Polyisobutene, Palmitic Acid, Phenoxyethanol, Benzoic Acid.
May Contain
CI 77891, CI 77007, CI 77019, CI 75470, CI 77499, CI 77510, CI 77491, CI 77492, CI 15850:1, CI 15850:2, CI 77742, CI 77288, CI 19140:1, CI 42090, CI 45410:2
Texture
Teksturnya lembut dan gak terlalu creamy. Lebih ke powdery, oleh karena itu ada fall out juga.
swatch
Peformance
Ternyata benar, eye shadow ini menurut ku lebih pigmented dari yang palette isi banyak itu, walaupun powdery, tapi masih cukup pigmented. Eye shadow Make Over Trivia Eye Shadow juga mudah di blend dan gak patchy.
Conclusion
Untuk Eye shadow isi 3 warna, produk ini dihargai IDR 85.000, ya so so karena kalo dibandingkan dengan beberapa brand yang keluarin eye shadow palette cuma 150 ribu atau kurang udah dapat 10 warna gitu, bisa jadi produk ini kurang menarik. Tapi kalo yang suka palette neutral dan gampang dibawa2 ini cocok banget, warnanya yang neutral tapi ada warna gelapnya jagi bisa dijadikan efek look lebih smokey.
Produk ini bisa teman2 beli di Sociolla, buat yang berminat aku ada voucher diskon ya, dapat free ongkir juga kalo purchase min 200k.
Sekian buat review kali ini, semoga membantu ya ^^
Thank you for stopping by
God bless !
Best Regards,